Banjir Kiriman Melanda 4 Rumah Warga Hanyut

26/01/2015 11:27

BIMA - NTB  Pada hari sabtu 24 Januari 2015 terjadi hujan lebat diwilayah Wawo yang mengakibatkan Banjir di kota Bima sebagai akibat kiriman air dari wawo pada pukul 18.10 Wita.Lokasi banjir terparah terjadi di Kelurahan Dodu Kota Bima NTB yang mengakibatkan hanyutnya 4 rumah warga dan 4 KK mengungsi serta tidak mengakibatkan korban luka maupun korban jiwa.Sumur warga juga mengalami pencemaran sebagai akibat banjir namun air bersih masih bisa didapatkan dari PAM.

 

Berdasarkan informasi dari Ibu Wanti dari Dinkes Kota Bima, akses ke lokasi banjir tidak mengalami kerusakan dan masih bisa diakses kendaraan roda 4 dan 2.Jaringan listrik warga juga tidak mengalami masalah begitu pula jaringan komunikasi via handphone, telepon dan Handy talkie.

 

Kesiapsiagaan bantuan tenaga medis dan sarana kesehatan seperti Rumah Sakit, Puskesmas, Pustu, Gudang Farmasi, Polindes juga tidak mengalami kendala dan siap membantu korban serta koordinasi dengan Dinkes,Puskesmas dan Pemantauan Kesehatan diwilayah banjir oleh TGC Puskesmas dan Kota Bima telah dilakukan.